Materi Pelajaran Bahasa Indonesia Kelas 7 (VII) SMP/MTs Berdasarkan Kurikulum 2013 Terbaru Edisi Revisi Tahun 2016



Pemerintah telah mencetak buku Bahasa Indonesia Kelas 7 (VII) SMP/MTs Kurikulum 2013 cetakan terbaru edisi revisi tahun 2016. Buku tersebut terdiri dari Buku Guru dan buku siswa. Buku tersebut dipersiapkan Pemerintah dalam rangka implementasi Kurikulum 2013.

Pada tahapan awal kurikulum 2013 di bawah koordinasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah disusun Buku Guru dan Siswa mata pelajaran Bahasa Indonesia dan telah ditelaah oleh berbagai pihak. Namun karena ini tahap awal maka senantiasa ada perbaikan dan pemutakhiran sesuai dengan dinamika kebutuhan dan perubahan zaman. Bagi Anda yang ingin berkontribusi dalam penyempurnaan buku kurikulum 2013 bisa mengirimkan kritik saran yang dialamatkan ke situs resmi http://buku.kemdikbud.go.id atau melalui email buku@kemdikbud.go.id. Hal ini dilakukan guna meningkatkan kualitas dan mutu buku bahasa Indonesia kurikulum 2013.


Harapannya dengan hadirnya buku mapel bahasa Indonesia peserta didik dapat memiliki kompetensi dalam mendengar, membaca, menulis, menyajikan secara lisan, memiliki pengetahuan yang memadai tentang penggunaan bahasa Indonesia secara efektif pada ragam sastra maupun nonsastra. Membentuk peserta didik dengan minat baca yang tinggi merupakan harapan dari hadirnya buku bahasa Indonesia Kurikulum 2013.

Melalui kegiatan-kegiatan kreatif, dengan adanya buku siswa dapat membelajarkan peserta didik untuk dapat menemukan dan belajar berpikir tingkat tinggi. Dengan demikian dapat memunculkan kecerdasan emosional, spiritual, nasionalisme, dan kecerdasan sosial yang ditumbuhkan secara tidak langsung.

Berikut ini adalah materi pokok mata pelajaran Bahasa Indonesia Kelas 7 (VII) SMP/MTs berdasarkan buku siswa cetakan ke-2 Kurikulum 2013 edisi revisi tahun 2016.

Bab 1 Belajar Mendeskripsikan 

A. Menentukan Ciri Isi dan Tujuan Teks Deskripsi

B. Menentukan Isi Teks Deskripsi

C. Menelaah Struktur dan Bahasa Teks Deskripsi

D. Menyajikan Lisan dan Menulis Teks Deskripsi


Bab 2 Memahami dan Mencipta Cerita Fantasi 

A. Mengidentifikasi Unsur Cerita Fantasi .

B. Menceritakan Kembali Isi Cerita Fantasi yang Dibaca/ Didengar

C. Menelaah Struktur dan Bahasa Cerita Fantasi

D. Menyajikan Cerita Fantai


Bab 3 Mewariskan Budaya Melalui Teks Prosedur 

A. Mengidentifikasi Ciri Teks Prosedur

B. Menyimpulkan Isi Teks Prosedur

C. Menelaah Struktur dan Bahasa pada Teks Prosedur

D. Menulis dan Memeragakan Teks Prosedur


Bab 4 Menyibak Ilmu dalam Laporan Hasil Observasi 

A. Mengidentifikasi Teks Hasil Observasi

B. Menyimpulkan Isi Teks Laporan Hasil Observasi yang Berupa Buku Pengetahuan yang Dibaca dan Didengar

C. Menelaah Struktur dan Bahasa Teks Hasil Observasi

D. Merangkum dan Menyajikan Laporan Hasil Observasi


Bab 5 Mewarisi Nilai Luhur dan Mengkreasikan Puisi Rakyat 

A. Mengenal dan Memahami Puisi Rakyat

B. Menyimpulkan Isi Puisi Rakyat

C. Menelaah Struktur dan Kebahasaan pada Puisi Rakyat

D. Menyajikan Puisi Rakyat secara Lisan dan Tulis


Bab 6 Mengapresiasi dan Mengkreasikan Fabel 

A. Mengenali Ciri Fabel

B. Menceritakan Kembali Isi Fabel

C. Menelaah Struktur dan Bahasa Fabel

D. Memerankan Isi Fabel


Bab 7 Berkorespondensi dengan Surat Pribadi dan Surat Dinas

A. Mengenal dan Memahami Surat

B. Menyimpulkan Isi Surat Pribadi dan Surat Dinas

C. Menelaah Struktur dan Bahasa Surat Pribadi dan Surat Dinas

D. Menulis Surat Pribadi dan Surat Dinas dalam Bentuk Kertas atau Email


Bab 8 Menjadi Pembaca Efektif 

A. Membaca dan Mengenali Unsur Pembangun Buku Nonfiksi

B. Merangkum Buku

C. Menelaah Unsur Buku dan Membuat Komentar

D. Mengamati Contoh Komentar Terhadap Buku Fiksi dan Nonfiksi







Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Materi Pelajaran Bahasa Indonesia Kelas 7 (VII) SMP/MTs Berdasarkan Kurikulum 2013 Terbaru Edisi Revisi Tahun 2016"

Posting Komentar